Stay on this page and when the timer ends, click 'Continue' to proceed.

Continue in 17 seconds

Hiburan di Masa Lebaran 2024, Monas Gelar Air Mancur Menari hingga Panggung Pertunjukan

Hiburan di Masa Lebaran 2024, Monas Gelar Air Mancur Menari hingga Panggung Pertunjukan

Source: Liputan 6

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai salah satu ikon Kota Jakarta, Monas ternyata jadi tujuan warga untuk berwisata di masa libur lebaran tahun ini. Kawasan monumen yang berada di Jakarta Pusat tersebut menghadirkan beragam hiburan untuk menyenangkan para pengunjungnya.

Salah satunya pertunjukan air mancur menari yang disebut Air Mancur Pesona Monas. Pertunjukan yang digelar di sisi barat Monas itu terbagi menjadi dua sesi, yakni pukul 19.30-20.00 WIB dan pukul 20.30-21.00 WIB.

Melansir Antara, Jumat (12/4/2024), sekitar seribu pengunjung Monas di Jakarta Pusat pada H+2 Lebaran 1445 Hijriah antusias menyaksikan pertunjukan yang berada di dalam kawasan tersebut. Mereka yang hadir mengelilingi lokasi pertunjukan dengan cahaya gawai yang dihadapkan ke arah air mancur.

"Ya, untuk para pengunjung, boleh dinyalakan lampu (flash) handphone, karena pertunjukan air mancur menari akan segera dimulai. Tiga, dua, satu, selamat menyaksikan," kata pembawa acara dari dalam kegelapan saat memulai pertunjukan sesi ke-2, Kamis malam, 11 April 2024.

Seketika air mancur menyembur dari beberapa titik sehingga membentuk pola-pola tertentu. Pada semburan air tersebut, ditampilkan hologram warna-warni bertemakan Indonesia dan Jakarta.

Mengiringi pertunjukan air mancur menari tersebut diputarkan lagu 'Tanah Airku', 'Rasa Sayange', dan beberapa lagu populer lain. Seketika sorak ria penonton pecah di sekeliling arena pertunjukan.

Fauzan, karyawan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, yang ikut menonton pertunjukan tersebut bersama keluarga mengaku sangat terhibur dengan pertunjukan tersebut.

"Sangat seru. Tadi saya ke sini bersama istri dan anak, nonton dari video mapping terus lanjut ke air mancur. Berkesan pokoknya Lebaran kali ini," kata Fauzan yang sedang menggendong anaknya ketika menonton pertunjukan tersebut.