Stay on this page and when the timer ends, click 'Continue' to proceed.

Continue in 17 seconds

Hari Laut Sedunia dan Terumbu Karang, Angkat Kiprah Perempuan Banda Menjaga Coral

Hari Laut Sedunia dan Terumbu Karang, Angkat Kiprah Perempuan Banda Menjaga Coral

Source: Liputan 6

Liputan6.com, Jakarta - Memperingati Hari Laut Sedunia pada 8 Juni dan Hari Terumbu Segitiga Karang Dunia pada 9 Juni, Coral Triangle Center (CTC) dan Photovoices International (PVI) berkolaborasi menggelar webinar bertajuk "Tradisi Sasi dan Peran Perempuan Banda Mengelola Sumber Daya Laut". Acara ini menyoroti hasil studi gender dan kultural yang dilakukan CTC dan PVI dalam mengelola sumber daya kelautan di Kepulauan Banda, Maluku.

Selaras tema yang diangkat dalam peringatan Hari Segitiga Terumbu Karang dunia tahun ini, "Menyeimbangkan Konservasi Laut dan Ekonomi Biru", acara ini ikut menyoroti pentingnya praktik konservasi tradisional dalam pengelolaan sumber daya laut. Seperti halnya sasi, yang menjadi instrumen penting di wilayah Segitiga Terumbu Karang yang kaya terumbu karang dan keanekaragaman hayati laut tertinggi di dunia.

Di Indonesia, salah satunya wilayah segituga terumbu karang ini adalah Kepulauan Banda. Kolaborasi riset pada Oktober 2023, CTC dan PVI melakukan riset bersama dengan tujuan memahami peran gender dalam pengelolaan sumber daya kelautan di Banda.

Dalam rilis yang diterima Tim Lifestyle Liputan6.com, Sabtu (8/6/2024), paralel dengan studi tentang kesetaraan gender dan inklusi sosial (Gender Equity and Social Inclusion/GESI) yang dilakukan CTC, PVI menggunakan pendekatan Photovoices. Mereka melakukan kajian cepat tentang peranan perempuan dalam pengelolaan sumber daya laut di Pulau Lonthoir, Kepulauan Banda.

Studi GESI berfungsi untuk memberi masukan bagi intervensi responsif gender dan inklusi sosial yang dilakukan CTC di semua programnya dan di wilayah segitiga terumbu karang. Hasil kajian yang dilakukan CTC dan PVI secara keseluruhan bertujuan menjelaskan pandangan yang terikat pada tradisi mengenai perbedaan peran laki-laki dan perempuan.