Stay on this page and when the timer ends, click 'Continue' to proceed.

Continue in 17 seconds

Ternyata Segini Nafkah yang Diterima Sarwendah dari Ruben Onsu per Bulan, Setara 41 Kali Lipat UMR Jakarta : Okezone Economy

Ternyata Segini Nafkah yang Diterima Sarwendah dari Ruben Onsu per Bulan, Setara 41 Kali Lipat UMR Jakarta : Okezone Economy

Source: https://economy.okezone.com/

JAKARTA - Ternyata segini nafkah yang diterima Sarwendah dari Ruben Onsu per bulan, setara 41 kali lipat UMR Jakarta. Pasalnya, kedua pasangan suami istri menjadi viral dikarenakan akan segera bercerai.

BACA JUGA: Gugat Cerai Sarwendah, Intip Kekayaan Ruben Onsu

Untuk itu, warganet mengulik berapa penghasilan dari Ruben Onsu. Serta uang bulanan yang didapatkan oleh Sarwendah sebagai istrinya.

Ternyata segini nafkah yang diterima Sarwendah dari Ruben Onsu per bulan, setara 41 kali lipat UMR Jakarta. Hal itu terungkap melalui akun YouTUbe Irfan Hakim. Dalam kesempatan itu, Ruben sempat membeberkan bukti transfer uang bulanan yang ia berikan pada Sarwendah.

BACA JUGA: Adu Kekayaan Ruben Onsu dan Jordi Onsu, Kakak Beradik yang Diduga Sedang Berseteru

Sebab, uang bulanan yang diberikan Ruben kepada Sarwendah menyentuh angka ratusan juta.

"Mampus, 210 juta," ucap Irfan, dikutip dari YouTube DeHakiems Story

Melihat nominal yang cukup besar tersebut, Irfan pun menanyakan soal alokasi uang bulanan yang diberikan Ruben kepada Sarwendah. Termasuk soal biaya listrik, air, dan lain-lain.

Artinya, Sarwendah mendapatkan nafkah 41 kali gaji UMR yang senilai Rp5.067.381. Sementara itu, kekayaan Ruben Onsu bisa mencapai miliaran rupiah. Sebab, dia memiliki usaha PT Onsu Pangan Perkasa (OPP). Perusahaan ini mengembangkan kegiatannya di bidang makanan, khususnya di bidang makanan cepat saji.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Perusahaan ini didirikan pada tanggal 17 April 2017 oleh Ruben Onsu. Salah satu produk paling populer dari perusahaan ini adalah Geprek Bensu. Dalam mendirikan usahanya ini cukup mendapatkan keuntungan besar.

Hal itu terlihat dengan banyaknya gerai Geprek Bensu di Indonesia. Lalu Bensu Nutrindo merupakan bisnis baru Ruben Onsu dengan adiknya Jordi Onsu. Bisnis ini baru dimulai pada Februari 2022 setelah PT Onsu Pangan Perkasa membeli saham dan aset PT Nutrindo Rana Sejahtera. Bensu Nutrindo fokus pada produk frozen. Produk yang dijual perusahaan ini adalah bakso, sosis, siomay dan Otak-Otak.

Dia juga memiliki kanal YouTube MOP (Media Onsu Perkasa) Channel yang memiliki 8,33 juta subscriber. Konten yang ditayangkan di kanal ini bermacam-macam, mulai dari horor, podcast, berita artis hingga peluncuran lagu. Tentunya Ruben mendapat banyak keuntungan dari adsense dan iklan-iklan brand ternama dari MOP Channel.

Selain itu, Ruben juga memiliki akun YouTube lainnya yakni The Onsu Family.

Sebelumnya 1 2 Selanjutnya Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari Follow #Nafkah yang Diterima Sarwendah dari Ruben Onsu per #Ruben Onsu #Sarwendah #uang jajan sarwendah #Sidang Cerai Ruben Onsu dan Sarwendah